Desa Karya Makmur

Kecamatan Labuhan Maringgai
Kabupaten Lampung Timur - Lampung

Artikel

KKN UNILA PERIODE II 2024 : Edukasi Belajar dan Praktik Pengenalan Tumbuhan Monokotil dan Dikotil melalui Pembuatan Herbarium oleh Mahasiswa KKN Unila Periode II 2024 ke SDN Karya Makmur

Artikel dan Lapak

24 24-0 21:15:21

61 Kali Dibaca

Karya Makmur (24/07/2024) – Herbarium merupakan suatu teknik untuk mengawetkan tumbuhan dengan cara ditekan atau dipres lalu dikeringkan. Dengan kata lain, herbarium merupakan suatu spesimen awetan tumbuhan kering. Pembelajaran berbasis lingkungan melalui pemanfaatan dan penerapan praktik melalui herbarium menjadi suatu langkah untuk menciptakan pembelajaran yang seru, asik, dan menyenangkan pada siswa/i SDN Karya Makmur kelas 6A dan 6B oleh Kelompok Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Periode II 2024. Edukasi pengenalan tumbuhan monokotil dan dikotil melalui pembuatan herbarium sebagai bentuk pembelajaran kepada anak-anak SD di Desa Karya Makmur yang bertujuan agar para siswa/i dapat mengenal, mengetahui, serta membedakan karakteristik dan ciri-ciri struktur dari masing-masing contoh tumbuhan yang dapat ditemukan di sekitar lingkungan sekolah maupun lingkungan rumah. 

Tumbuhan monokotil dan dikotil termasuk ke dalam kelompok tumbuhan yang berbunga. Tumbuhan tersebut dapat dibedakan melalui struktur biji, akar, batang, daun, bunga, dan sebagainya. Melalui praktik cara pembuatan herbarium pada SDN Karya Makmur diharapkan dapat bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan serta wawasan sehingga mampu diaplikasikan di kehidupan sehari-hari. Kegiatan pemaparan edukasi ini disampaikan oleh salah satu anggota dari kelompok KKN Unila yaitu Cintya Arista yang diawali dengan penyampaian materi pengenalan tumbuhan monokotil dan dikotil serta pemutaran video pembuatan herbarium dari tumbuhan yang terdapat di Desa Karya Makmur. 

Proses pembuatan herbarium diawali dengan pembagian kelompok yang terdiri dari 3—4 orang, setelah itu pembagian masing-masing tumbuhan dan kertas HVS pada kelompok siswa/i yang telah ditentukan. Ketika masing-masing kelompok sudah mendapatkan tumbuhan dan kertas HVS lalu diberikan kapas yang dibasahi dengan alkohol 70% untuk ditepuk secara perlahan pada permukaan tumbuhan, hal tersebut bertujuan untuk membersihkan permukaan tumbuhan yang akan diawetkan. Tumbuhan yang sudah dibersihkan ditaruh di atas kertas HVS dan ditekan dengan buku tebal agar permukaan daun menjadi lebih tipis. Selanjutnya semua bagian tubuh tumbuhan ditutup oleh solasi dengan menempelkannya pada seluruh bagian-bagian tumbuhan sehingga semuanya tertutup dengan rapat. 

Proses pembuatan herbarium atau awetan tumbuhan kering menjadi suatu langkah sederhana untuk mempelajari struktur tumbuhan dengan mudah. Dapat dibuat dan dipraktekkan di rumah maupun di sekolah. Selain itu, bahan-bahan yang dibutuhkan mudah ditemukan sehingga dapat dengan mudah dilakukan dan dipelajari. Adapun tumbuhan yang digunakan untuk sesi praktik edukasi pengenalan tumbuhan monokotil dan dikotil diantaranya daun pepaya, daun jambu, daun bambu, daun jagung, daun singkong, dan daun mangga. 

Para siswa/i kelas 6A dan 6B sangat antusias dan bersemangat dalam pembuatan herbarium, belajar bersama melalui pendekatan oleh siswa/i SD menjadi suatu kebanggaan untuk kami dalam menyebarluaskan ilmu pengetahuan alam. Kegiatan ini terlaksana di hari Rabu (24/07/2024). (Cintya Arista/Ca).

WhatsApp_Image_2024-07-25_at_07-25-03 

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Statistik Desa

Aparatur Desa

Kepala Desa

NANANG WAHONO

Sekretaris Desa

MASDAR HELMI

Kaur Keuangan

KHAYATUN

Kaur Umum

MAHMUDI

Kaur Perencanaan

SUKARNI

Kasi Pelayanan

ARYANTO WIBOWO

Kasi Kesejahteraan

SUYITNO

Kepala Dusun II

SUYANTO

Kepala Dusun III

AGUNG DARMAWAN

Kepala Dusun IV

JUMALI

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Karya Makmur

Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur, 18

Jam Kerja

Hari Mulai Selesai
Senin 08:00:00 16:00:00
Selasa 08:00:00 16:00:00
Rabu 08:00:00 16:00:00
Kamis 08:00:00 16:00:00
Jumat 08:00:00 16:00:00
Sabtu Libur
Minggu Libur

Sinergi Program

Statistik Pengunjung

Hari ini:153
Kemarin:128
Total:111,614
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:3.17.135.12
Browser:Mozilla 5.0

Transparansi Anggaran

APBDes 2024 Pelaksanaan

Pendapatan

AnggaranRealisasi
Rp 1.433.551.740,00RP 1.255.589.115,00

Belanja

AnggaranRealisasi
Rp 1.294.158.940,00RP 1.117.950.165,00

Pembiayaan

AnggaranRealisasi
Rp -126.300,00RP -126.300,00

APBDes 2024 Pendapatan

Hasil Usaha Desa

AnggaranRealisasi
Rp 3.000.000,00RP 3.000.000,00

Hasil Aset Desa

AnggaranRealisasi
Rp 17.000.000,00RP 17.000.000,00

Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 854.389.000,00RP 854.389.000,00

Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi

AnggaranRealisasi
Rp 77.401.240,00RP 19.366.500,00

Alokasi Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 475.611.500,00RP 355.704.676,00

Bantuan Keuangan Provinsi

AnggaranRealisasi
Rp 6.000.000,00RP 6.000.000,00

Bunga Bank

AnggaranRealisasi
Rp 150.000,00RP 128.939,00

APBDes 2024 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 660.274.940,00RP 484.066.165,00

Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 547.484.000,00RP 547.484.000,00

Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa

AnggaranRealisasi
Rp 86.400.000,00RP 86.400.000,00

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-5.424000
Longitude:105.801575

Desa Karya Makmur, Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur - Lampung

Buka Peta

Wilayah Desa