Kepala Desa Karya Makmur Sukseskan Pembangunan Infrastruktur Desa

Ginews – Lampung Timur, Pemerintah Desa (Pemdes) Karya Makmur Kecamatan Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) sukseskan pembangunan infrastruktur, pembinaan masyarakat, pemberdayaan, penyelanggaraan pemdes dan penanggulangan covid-19 melalui Dana Desa (DD) Tahun 2021.

Hal tersebut terlihat dari semua kegiatan dilapangan dan dijelaskan oleh Kepala Desa (Kades) desa setempat Nanang Wahono, dikediamannya, Sabtu, (26/12/2021)

Menurut Kades semua kegiatan yang masuk dalam APBDes sudah terserap dan terealisasi dengan baik di penghujung tahun 2021, suksesnya semua kegiatan itu berkat kerjasama semua pihak.

“Selaku Kades saya tentu bertanggung jawab dengan semua kegiatan dan saya pun sudah mengecek langsung dilapangan dan secara administrasi, Alhamdulillah kegiatan tahun ini bisa terealisasi dan dilaksanakan, saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak, khususnya Pamong Desa dan Masyarakat Desa Karya Makmur yang sudah turut andil membangun Desa”, jelasnya.

Bidang pelaksanaan pembangunan Drainase sepanjang 455 Meter Rp. 146.591.000,-, Pembangunan TPT sepanjang 100 Meter Rp. 40.518.000,- dan Penyelenggaraan Dana BLT Rp. 241.200.000.- 67 KPM X 12 bulan X Rp. 300.000,- pemberian bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu.

Penyelenggaraan Desa Wisata dengan pelaksanaan pembangunan Gazebo di hutan mangrovenya yang berada di Desa Karya Makmur Kecamatan Labuhan Maringgai, ditempat terpisah masyarakat Karya Makmur yang enggan disebutkan namanya sangat mengapresiasi upaya Kepala Desa untuk memajukan Desa Karya Makmur untuk menjadi Desa Wisata, tutupnya.

Jurnalis ; Hairul Ali